Rabu (8/12/2021) Educa Studio sebagai pelaku industri diwakili oleh Bapak Manager, Andi Saputro, S.Kom., hadir dalam Focuss Group Discussion Mewujudkan Pusat Startup "Salatiga Valley" : Peluang dan Tantangan dirangkai dengan Virtual Expo dan Business Matching.
Acara ini diselenggarakan oleh Biro Inovasi Inkubasi (BII) Universitas Kristen Satya Wacana ini dikuti oleh banyak unsur mulai dari dosen, mahasiswa, pelaku industri, dinas koperasi, dinas pariwisata, dinas industri, dinas pendidikan, berbagai komunitas dan tamu undangan lainnya. FGD ini diselenggarakan dengan 2 kali yaitu secara teknik luring dan daring.
Dari berbagai peserta yang hadir tersebut saling mengutarakan pendapat dan program yang sedang berjalan dan sedang di bangun. Pendapat dan usulan diharapkan dapat menjadi masukan untuk menjadikan Startup Salatiga Valley.
Tujuan Salatiga Startup Valley sendiri sebagai tempat berkumpulnya startup dari banyak bidang bisnis, agar dapat saling bersinergi mengembangkan bisnis di kota Salatiga.
Educa Studio dan Gamelab Indonesia menekankan bahwa perkembangan startup adalah rintisan usaha yang menjadikan embrio terwujudnya perusahaan-perusahaan baru. Maka dari itu yang penting dari sebuah startup agar berkembang adalah produk yang dihasilkan bisa digunakan, tepat guna dan tentunya dibutuhkan orang banyak.
Untuk menciptakan Startup itu perlu dukungan dari 5 unsur yang disebut dengan skema penta helix. 5 Skema tersebut adalah media, bisnis, komunitas, kampus, dan pemerintah.
Pertama peranan media
saat ini sangat penting dan membuat lebih ekonomis untuk mengenalkan startup binaan kepada masyarakat luas. Peranan media harus mengekpos secara merata semua starup yang didukungnya.
Kampus
sebagai unsur pendidikan yaitu membimbing dan mengarahkan mahasiswa dan pencetak talenta berbakat agar dapat membuat atau masuk ke startup mitra kampus. Maka peran kampus selain pusat pendidikan juga harus sebagai pusat pelatihan, riset dan teknologi kususnya untuk mahasiswa.
Kemudian ada unsur komunitas
juga sangat berberan dalam keberhasilan startup. Komunitas yang baik adalah beranggotakan dari berbagai bidang keahlian atau jurusan. Tujuannya bisa berbagi ilmu, akan terjalin networking dan channel yang semakin luas. Manfat lainnya dari komunitas tentunya dari berbagai bidang keahlian akan banyak ide yang dapat disampaikan untuk membangun startup.
Unsur pemerintah
berperan dalam memberikan regulator dan penyedia infrastruktur.
Dan yang terakhir, pelaku usaha/bisnis
akan menjadi mentor atau advisor.
Kelima unsur harus saling mendukung startup ketika sedang turun maupun berkembang, sebaliknya startup yang perkembang jangan sampai melupakan bantuan dan dukungan dari 5 unsur tersebut.