BERITA KARIR Cara Menulis Surat Lamaran Kerja untuk Lulusan SMK [Beserta Contoh]

Cara Menulis Surat Lamaran Kerja untuk Lulusan SMK [Beserta Contoh]

Oleh Ayu Larasati | Selasa, 10 Mei 2022

Cara Menulis Surat Lamaran Kerja untuk Lulusan SMK [Beserta Contoh]

Masih bingung terkait cara menulis surat lamaran kerja untuk lulusan SMK? Yuk simak artikel berikut ini agar tahu cara menulisnya secara tepat.

Yuk, ikuti program inovatif MAGANG ONLINE untuk berbagai bidang seperti animasi, coding, 3D, illustrasi, musik dan bisnis hanya di GAMELAB.ID!

Ciptakan lingkungan belajar yang lebih MENYENANGKAN dengan GAME-BASED LEARNING!

Daftar Isi Artikel

Umumnya, lulusan SMK sudah mempunyai bekal ilmu dan keterampilan yang memadai untuk bekerja. Apalagi, lulusan SMK biasanya dibekali skill melalui magang/PKL dan kelas industri. Walau begitu, mungkin masih banyak yang belum tahu bagaimana menulis surat lamaran kerja untuk lulusan SMK yang tepat.

Nah, di artikel kali ini, Gamelab akan membahas bagaimana cara menulis surat lamaran kerja untuk lulusan SMK disertai contoh. Wajib dibaca bagi kamu yang lulusan SMK dan sedang akan melamar kerja. Simak baik-baik ya!

Definisi dan Fungsi Surat Lamaran Kerja untuk Lulusan SMK

Gambar: Pexels

Sebenarnya, surat lamaran kerja untuk lulusan SMK mempunyai definisi dan fungsi yang sama dengan surat lamaran kerja pada umumnya. Surat ini masuk ke dalam jenis surat formal yang ditulis untuk melamar sebuah pekerjaan. Biasanya, surat lamaran dikirim sepaket dengan CV dan berbagai persyaratan lain untuk melamar sebuah posisi/jabatan di perusahaan yang dituju.

Jika kamu melamar kerja melalui email, umumnya surat lamaran ini diletakkan di badan email yang disertai dengan lampiran-lampiran yang diperlukan.

Cara Menulis Surat Lamaran Kerja untuk Lulusan SMK

Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan saat akan menulis surat lamaran kerja. Berikut beberapa unsur yang perlu kamu muat dalam surat lamaran kerja.

  • Nama orang di perusahaan yang kamu tuju. Kamu bisa mencantumkan nama orang, jabatan, beserta alamat perusahaan lengkap. Walau begitu, apabila tidak ada nama orang, kamu bisa mencantumkan jabatan seperti “HRD PT QWERTY”.
  • Salam pembuka. Kamu bisa menggunakan frasa “Dengan hormat” di awal kalimat.
  • Di paragraf pembuka, jelaskan dari mana kamu memperoleh informasi mengenai lowongan pekerjaan dan posisi/jabatan yang diperlukan.
  • Di paragraf kedua, kamu bisa menguraikan visi, misi, dan apa saja yang mendukungmu untuk mendapatkan posisi yang diinginkan sehingga perusahaan tertarik untuk merekrutmu. Jelaskan keterkaitan antara kemampuan dan keterampilan yang kamu miliki dengan deskripsi pekerjaan yang diperlukan.
  • Pada paragraf penutup, ucapkan terima kasih. Sampaikan juga harapanmu agar perusahaan dapat mempertimbangkan lamaran pekerjaan yang kamu kirimkan.
  • Salam penutup. Pastikan kamu menggunakan salam yang sopan. Misal seperti: Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.
  • Tanda tangan dan nama terang.

Kiat Menulis Surat Lamaran Kerja yang Menarik

Lalu, bagaimana sih trik atau kiat agar bisa menulis surat lamaran pekerjaan yang menarik? Berikut tipsnya untukmu!

Menarik Minat

Tulislah surat lamaran kerja untuk lulusan SMK yang menarik minat rekruiter. Caranya, bisa dengan mencantumkan ketertarikan dalam bidang yang relevan dengan deskripsi pekerjaan. Dengan begitu, perusahaan akan menjadi lebih tertarik untuk melihat profil pelamar kerja.

Impresif

Tampilkan jati dirimu dengan menarik dan berkesan. Melalui surat lamaran kerja, kamu bisa menyampaikan kesan yang baik dengan kemampuan dan prestasi yang dimiliki. Pastikan kamu tetap menggunakan bahasa yang sopan dan tidak terkesan arogan.

Menggunakan Bahasa yang Ringkas, Baku, dan Padat

Kita semua tahu bahwa bahasa adalah media komunikasi yang sangat signifikan. Kesalahan dalam berbahasa bisa membuat nilai surat lamaran kerjamu menurun. Gunakan bahasa yang ringkas, tidak bertele-tele, baku, dan padat. Pastikan juga tidak ada kesalahan pengetikan.

Sebutkan Kualifikasi yang Kamu Miliki

Pengalaman dan prestasi memiliki peran penting dalam melamar sebuah pekerjaan. Cantumkan pengalaman (seperti pengalaman magang dan kelas industri) dan prestasi yang relevan dengan deskripsi pekerjaan yang dituju.

Gunakan Kalimat yang Efektif

Dalam membuat surat lamaran kerja, gunakan kalimat yang efektif. Hindari ejaan yang salah, kalimat yang diulang-ulang, atau tata bahasa yang buruk.

Sebutkan Tujuan dan Alasan Melamar Pekerjaan

Sebutkan dan uraikan tujuan dan alasan kamu melamar pekerjaan untuk membuat perusahaan yakin. Dengan begitu, kamu dapat menampilkan kesan yang baik mengenai dedikasi dan kontribusi yang akan kamu berikan pada perusahaan.

Kerapian

Pastikan kamu menggunakan huruf yang mudah dibaca. surat lamaran kerja umumnya ditulis dengan font Times New Roman dengan ukuran 12 pt. Gunakan paragraf rata kanan kiri, sehingga surat lamaranmu menjadi lebih rapi.

Hindari mengetik terlalu banyak kalimat dalam satu paragraf agar lebih mudah dibaca.

Contoh Surat Lamaran Kerja untuk Lulusan SMK

Berikut contoh surat lamaran kerja untuk lulusan SMK yang bisa kamu jadikan referensi.

 

Yth. Bapak/Ibu Personalia PT QWERTY
Jalan Merah Putih No. 10 Kota Salatiga


Dengan hormat,

Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari website qwerty.com, bahwa perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin sedang membutuhkan karyawan sebagai staf keuangan. Dengan ini saya mengajukan diri di posisi tersebut. Adapun data saya adalah sebagai berikut:

Nama                  : Putri Anastasia
Tempat tanggal lahir    : Semarang, 8 April 1999
Agama                   : Islam
Pendidikan              : SMK Jurusan AKL (Akuntansi dan Keuangan Lembaga)
Nomor handphone         : 0871234567
Alamat                  : Perumahan Wijaya Kusuma, Jalan Tegal Rejo No. 3, Salatiga

Selama menempuh pendidikan, saya mempunyai ketertarikan yang besar di dunia keuangan dan bisnis. Saya mampu mengoperasikan komputer dan familiar dengan berbagai software keuangan.
Saya juga mengoptimasi skill saya dengan mengasah kompetensi analisa laporan dengan mengikuti beberapa pelatihan dan magang. Dengan berbekal pengalaman yang pernah saya tekuni tersebut, saya yakin saya dapat mengerjakan tugas di posisi yang saya lamar.
Bersama surat ini, saya juga melampirkan CV (Curriculum Vitae) untuk menjadi bahan pertimbangan Bapak/Ibu. Besar harapan saya atas terkabulnya permohonan kerja ini. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Baca Juga : Mengintip Dunia Programmer, Apa yang Tidak Dikatakan di Kampus!

Penutup

Itu dia penjelasan mengenai cara menulis surat lamaran kerja untuk lulusan SMK beserta contoh. Agar kamu makin siap kerja, yuk gabung dengan program unggulan di Gamelab!

Buat kamu yang belum lulus SMK, kamu bisa bergabung dengan program Magang, Kelas Industri, dan Teaching Factory.

Buat kamu yang sudah lulus SMK tapi ingin optimasi skill digital, bisa ikut Akademi Belajar Gamelab.

Yuk optimasi skill digital-mu bersama Gamelab sekarang juga!

 


Referensi:

https://katadata.co.id/safrezi/berita/61c404fc6ef7a/cara-membuat-surat-lamaran-kerja-yang-baik-dan-contohnya 

https://contohsuratin.com/contoh-surat-lamaran-kerja-smk/ 


Ayu Larasati

Ayu Larasati

Selasa, 10 Mei 2022

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI