Setelah Bootcamp Batch #1 sudah berlangsung dengan sukses, kini Bootcamp Batch #2 Gamelab digelar. Batch kedua dari program Karir Bootcamp Offline Full Stack Web Development resmi dilaksanakan pada Senin (07/1/2022).
Berlokasi di kantor Gamelab Indonesia di Jalan Kalisombo No. 18 Kel. Salatiga, Kec. Sidorejo, Salatiga, acara pembukaan Bootcamp Batch #2 dilaksanakan secara meriah. Seperti apa ya keseruannya?
Seleksi Ketat dari Ratusan Pendaftar
Setelah melalui seleksi ketat yang diikuti oleh ratusan pendaftar dari berbagai SMK dan Perguruan Tinggi di seluruh Indonesia, 12 peserta dari berbagai daerah di Indonesia dinyatakan lolos dalam Karir Bootcamp Offline Full Stack Web Development Batch #2 di Gamelab
Dari 12 peserta, 10 peserta yang melakukan daftar ulang dinyatakan dapat mengikuti Bootcamp Batch #2 yang akan dilaksanakan 7 November 2022 sampai 30 Desember 2022.
Berbeda dengan Bootcamp Batch #1 yang hanya dikhususkan untuk lulusan SMK, Bootcamp Batch #2 kali ini terbuka untuk lulusan SMK dan Universitas dengan syarat memiliki latar belakang pendidikan RPL atau memiliki basic coding. Selain itu, Bootcamp Batch #2 dibatasi jumlah pesertanya dan jangka waktu pelatihan dipadatkan menjadi 2 bulan yang mencakup materi Front-End dan Back-End Web Development.
Acara Pembukaan Bootcamp Batch #2
Peserta Bootcamp Batch #2 mulai menghadiri aula kantor Gamelab Indonesia sejak pukul 09.00 WIB. Setelah memasuki aula, mereka melakukan daftar ulang, menyimak penjelasan mengenai Perjanjian Kerja Sama (PKS), dan melakukan pengisian PKS tersebut.
Seusai pengarahan dari panitia dan penandatanganan perjanjian kesepakatan kerja sama antara peserta dan panitia, peserta mendapat pengarahan langsung dari CEO PT. Educa Sisfomedia Indonesia, Andi Taru NNW, S.Kom., M.Cs.
Beliau menyampaikan materi terkait tiga hal dasar yang harus dipahami oleh peserta Bootcamp Batch #2 terkait program yang akan peserta jalani selama dua bulan ke depan:
1. Hard skill (kompetensi)
2. Culture feed (dunia kerja)
3. Team work
Acara dilanjutkan dengan pengenalan PT. Educa Sisfomedia Indonesia dan pemaparan kurikulum Bootcamp oleh Lydia Nuari sebagai Head of Curriculum dan penanggung jawab Bootcamp Batch #2. Dalam pemaparannya, Lydia berharap bahwa peserta Bootcamp memiliki tanggung jawab, aktif, mandiri.
Penyediaan Fasilitas untuk Peserta Bootcamp
Tidak hanya diselenggarakan secara GRATIS, program Karir Bootcamp Offline Full Stack Web Development juga menyediakan fasilitas yang menyokong proses pembelajaran. Peserta Bootcamp memperoleh pinjaman laptop selama program Bootcamp berlangsung. Selain itu, peserta juga mendapatkan ruang kelas yang nyaman dan kondusif untuk belajar selama program Bootcamp berlangsung.
Pengenalan Bootcamp dan Penyampaian Materi
Para peserta Bootcamp Batch #2 diajak untuk mengenal lebih dalam mengenai program Bootcamp. Baik dari segi lingkungan maupun trainer. Dijelaskan juga learning path dan tujuan dari program Bootcamp ini.
Learning path atau jalur belajar yang akan ditempuh oleh para peserta Bootcamp adalah sebagai berikut:
1. Bootstrap dan CSS Framework
2. JavaScript dan jQuery
3. MySQL Database
4. Slim, Medoo, Twig
5. Pengerjaan final project
6. Presentasi, CV, dan Portofolio
7. Graduation
Dalam dua bulan ke depan, program Bootcamp akan dilaksanakan dengan pembelajaran yang intensif demi mencetak talenta digital yang siap kerja. Gamelab menyediakan modul yang disusun oleh trainer ahli di bidang industri.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, masing-masing peserta mendapatkan device berupa laptop. Peserta wajib melakukan absensi untuk mengambil dan mengembalikan device tersebut.
Tiga minggu pertama, peserta Bootcamp Batch #2 akan diberi pelatihan dan materi. Minggu keempat hingga keenam peserta diharapkan sudah mengerjakan final project dengan bimbingan dari Trainer. Di minggu ketujuh, peserta sudah harus mempresentasikan karya mereka dan upacara kelulusan akan dilaksanakan di minggu kedelapan. Karya peserta Bootcamp#2 akan dirilis 30 Desember 2022.
Plagiarism Alert menjadi perhatian khusus yang harus dipahami oleh peserta. Peserta dilarang untuk melakukan plagiarisme terkait tugas yang dikerjakan dari sisi apapun.
Baca Juga : Ingin Kerja di Industri IT? Perhatikan Tugas Full Stack Developer di Tahun 2024
Penutup
Itu dia ulasan singkat mengenai acara pembukaan program Karir Bootcamp Offline Full Stack Web Development Batch #2 di Gamelab Indonesia. Dengan pelaksanaan Bootcamp ini, diharapkan Gamelab dapat mencetak talenta digital yang mumpuni, khususnya di bidang programming dan pengembangan web.