BERITA BISNIS & ADMINISTRASI Cara Membuat Grafik Berbagai Format di Excel dengan Mudah [Beserta Gambar]

Cara Membuat Grafik Berbagai Format di Excel dengan Mudah [Beserta Gambar]

Oleh Syamsul Arifin | Jumat, 3 Februari 2023

Cara Membuat Grafik Berbagai Format di Excel dengan Mudah [Beserta Gambar]

Cara membuat grafik di Excel ternyata tidaklah rumit. Bahkan, untuk membuat tampilan grafik dengan berbagai format dan desain baik 3 dimensi atau 2 dimensi sangat mudah. Ikuti langkah-langkah di bawah ini ya.

Yuk, ikuti program inovatif MAGANG ONLINE untuk berbagai bidang seperti animasi, coding, 3D, illustrasi, musik dan bisnis hanya di GAMELAB.ID!

Aktivitas di kantor membosankan?
Karyawan engangement kurang?
GAMIFIKASI-IN aja!

Daftar Isi Artikel

Grafik adalah gambar atau kerangka yang digunakan untuk visualisasi data sehingga lebih mudah dipahami. Oleh sebab itu, jika kamu lebih sering menggunakan Excel dalam bekerja seperti seorang akuntan, maka kamu perlu memahami bagaimana cara membuat grafik di Excel dengan berbagai format.

Jenis-Jenis Grafik di Excel

Sebelum kamu mulai belajar bagaimana membuat grafik di Excel, ada baiknya kamu perlu mengetahui apa saja jenis grafik di Excel. Dengan demikian kamu dapat memilih jenis grafik yang tepat untuk visualisasikan data yang akan kamu sajikan.

1. Column Chart 

Jenis pertama adalah column chart (grafik kolom atau baris). Grafik ini berbentuk vertikal dan sangat ideal untuk membandingkan kategori data atau nilai dari waktu ke waktu. Menariknya, kamu bisa menyajikan grafik kolom ini dalam dua tampilan, yakni ada tampilan 2 dimensi dan 3 dimensi. 

Biasanya, grafik ini digunakan untuk beberapa hal berikut ini:

- Rentang nilai, misalnya jumlah item tertentu, penjualan tiap bulan dan lain-lain

- Pengaturan skala saat survei, misalnya skala Sangat Yakin, Yakin, Netral, Tidak Yakin, dan Sangat Tidak Yakin

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

2. Line Chart

Jika kamu ingin menyajikan data yang lebih banyak perubahannya, misal dari hari per hari, pekan ke pekan atau bulan ke bulan, line chart (grafik garis) adalah pilihan tepat. Grafik garis adalah salah satu jenis grafik yang paling sering digunakan.

Keunggulan grafik garis adalah audiens akan lebih mudah memahami perkembangan suatu data dari waktu ke waktu. Apakah perkembangan tersebut mengalami penurunan atau kenaikan. Jenis grafik ini pun bermacam-macam, ada yang satu garis, garis tumpuk atau 3D.

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

3. Pie Chart

Pie chart atau dikenal juga diagram lingkaran adalah penyajian data dengan bentuk lingkaran. Grafik ini sangat berguna ketika kamu ingin menyajikan data secara keseluruhan dan bagian-bagiannya. Misalnya dalam satu sekolah, jumlah totalnya ada 1.000 pelajar dengan pembagian 700 siswi dan 300 siswa.

Biasanya, grafik jenis ini digunakan untuk menyajikan data dengan kategori seperti berikut ini:

- Data satu seri

- Perbandingan jumlah kategori dari keseluruhan

- Data dengan tidak lebih dari 7 kategori

Grafik atau diagram lingkaran ini juga dapat kamu sajikan dengan berbagai format mulai dari 2 dimensi dan 3 dimensi. Bahkan, kamu juga bisa menyajikannya dengan tampilan pie of bar. Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

4. Bar Chart

Selanjutnya, juga ada bar chart atau grafik batang. Grafik jenis ini sangat ideal untuk memvisualisasikan data Excel dengan jumlah kategori yang sedikit. Grafik batang juga merupakan salah satu grafik yang sering digunakan di Excel.

Grafik jenis ini menampilkan visual yang lebih sederhana dengan bentuk kolom horizontal. Tentu saja, kamu dapat memberi warna di masing-masing batang. Bahkan, kamu dapat menyajikan grafik ini dengan bentuk 2 dimensi atau 3 dimensi. 

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

5. Combo Chart

Seperti namanya, grafik ini adalah grafik campuran yang menggabungkan dua atau lebih jenis grafik lainnya. Tujuannya adalah untuk memvisualisasikan antara data lapangan dengan target atau data lainnya. Sehingga audiens dapat dengan mudah memahami perbandingan dan perbedaan antara data target dan data lapangan.

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

Cara Membuat Grafik di Excel dengan Mudah

Untuk membuat grafik di Excel, sebenarnya cukup mudah. Kamu hanya perlu melakukan beberapa langkah berikut ini:

1. Masukkan Data ke Excel

Siapkan data yang ingin kamu masukkan atau ubah ke dalam bentuk grafik terlebih dahulu. Data ini kamu input secara manual atau dari platform lain, misalnya dari Word atau bahkan data dari website. Jangan lupa untuk menyertakan label di kolom serta baris grafik. Sehingga kamu atau audiens dapat dengan mudah memahami grafik yang kamu buat.

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

2. Blok atau Sorot Tabel

Setelah data sudah kamu input ke Excel, sorot cell data tersebut. Kamu bisa menyorot data dengan klik kiri, tahan dan geser mouse hingga semua data tersorot. Setelah data tersorot, klik menu Insert (Sisipkan) yang ada di bar atas Excel.

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

3. Pilih Grafik Sesuai Keinginan

Ketika kamu klik menu Insert, maka ada menu Recommended Charts (Bagan yang Dianjurkan). Dari data tersebut, secara otomatis Excel akan memberikan rekomendasi grafik yang tepat sesuai data yang kamu input. 

Jika dari rekomendasi Excel kamu tidak bisa menemukan grafik sesuai keinginan, maka klik tab All Charts atau Semua Bagan. Di menu ini, kamu bisa melihat semua pilihan grafik. Kamu bisa pilih grafik sesuai dengan yang kamu butuhkan.

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

4. Ubah Judul Grafik

Biasanya, setelah kamu mengubah data menjadi grafik, judul grafik masih default atau bawaan dari Excel. Oleh sebab itu, kamu perlu mengubah judul grafik sesuai dengan tema atau materi data yang kamu visualisasikan.

Tentu saja, saat mengubah judul grafik, kamu bisa memilih jenis font, ukuran hingga warnanya. Ada banyak pilihan yang dapat kamu sesuaikan dengan warna grafik.

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

5. Atur Tampilan Grafik

Sekarang, sebenarnya grafik kamu sudah jadi. Tetapi, kamu juga bisa mengubah tampilan grafik dengan berbagai pilihan menu yang ada di Excel. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa lihat gambar di bawah ini.

Grafik Berbagai Format di Excel - GAMELAB.ID

Baca Juga : SMK Delta Presiden Kunjungan Industri ke GAMELAB untuk Mendapatkan Materi yang Relevan Industri

Penutup

Ternyata mudah ya cara membuat grafik di Excel. Setelah ini, kamu jangan bingung lagi ketika memiliki tugas dan harus membuat grafik di Excel. Ikuti saja tips di atas. Tetapi, jika kamu ingin menguasai berbagai tips dan trik Excel, kamu dapat mengikuti kelas online di GAMELAB.ID

Apalagi, buat kamu yang ingin bekerja di bagian pembukuan atau perkantoran, Excel adalah salah satu platform yang paling sering digunakan di kantor. Nah, kamu dapat mengikuti kelas Komputerisasi Akuntansi Menggunakan Excel untuk Menjadi Petugas Pembukuan. Kamu akan belajar banyak tentang Excel di kelas ini.

Jika kamu lebih sering menggunakan Google Sheet, kamu bisa mengikuti kelas Menguasai Google Docs dan Sheets Untuk Menjadi Tenaga Perkantoran Umum. Di kelas ini, kamu akan belajar banyak tentang Google Doc dan Google Sheet untuk menjadi tenaga perkantoran profesional. Yuk, segera daftar sekarang.


Syamsul Arifin

Syamsul Arifin

Jumat, 3 Februari 2023

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI