Banyak juga yang bertanya dengan saya apakah bisa menghasilkan uang dari Wattpad. Jawabannya bisa dan banyak juga yang sukses. Berikut informasi yang bisa bermanfaat dan semoga membuat kamu makin semangat menulis. Oh iya, tulisan ini tidak ada hubungannya dengan sponsorship dengan wattpad ya, banyak juga platform lain misalnya Storial yang bisa kamu pakai juga. Saya memilih Wattpad karena lebih umum saja.
Tentang Wattpad
Wattpad adalah sebuah platform sosial untuk bercerita melalui tulisan dan telah memiliki 80 juta pembaca di seluruh dunia. Wattpad sendiri sering mengadakan kontes menulis dengan hadiah yang lumayan misalnya saja perangkat Microsoft Surface Pro 7. Adapun situsnya juga dapat kamu temukan dan pelajari lebih lanjut di sini: www.wattpad.com
Di wattpad sendiri memiliki kategori-kategori karya tulisan seperti Cerita Pendek, Fantasi, Fiksi, Horor, Humor, Klasik, Laga, Menusia Serigala, Misteri, Non-Fiksi, Paranormal, Petualangan, Puisi, Roman, Spiritual dan Vampir.
Kekuatan Wattpad
Kekuatan dari platform ini adalah jumlah pembacanya. Dengan total 80 juta pembaca tentu akan menjadi tempat yang lebih mudah bagi kita untuk menampilkan karya. Karya tulisan kita juga akan dengan cepat mendapatkan feedback dari pembaca.
Setidaknya ada 3 hal yang ditawarkan wattpad sebagai berikut:
- Basis Penggemar. Kita bisa menggunakan platform ini untuk mengembangkan basis penggemar tulisan-tulisan kita.
- Highlight Cerita. Dengan menuliskannya di platfom ini, menjanjikan untuk dapat dilihat lebih banyak stakeholder seperti publisher dan pelaku atau pemilik industri hiburan lainnya.
- Menjangkau Banyak Orang. Dengan menggunakan platform ini, kamu juga akan dijanjikan untuk disebarkan ke lebih banyak orang di seluruh dunia. Tapi menurut saya, bahasa tetap berpengaruh ya.
Baca Juga : 9 Cara Membuat Desain Logo di CorelDRAW untuk Pemula
Mendapatkan Uang dari Wattpad
Sebenarnya, kita tidak akan langsung dibayar oleh wattpad ketika kita menulis. Tetapi, paling tidak platform ini menawarkan karya-karya kita untuk menghasilkan pundi-pundi uang dari 3 hal berikut ini:
Diproduksi menjadi film
Sudah banyak tulisan-tulisan di wattpad yang diangkat menjadi film. Teman-teman bisa browsing sendiri film-film yang diangkat dari tulisan di wattpad. Bayangkan juga royalti yang kita dapatkan apalagi kalau filmnya sukses besar.
Diadaptasi Menjadi Serial TV
Berikutnya pundi-pundi penghasilkan bisa muncul dari tulisan wattpad yang diangkat menjadi serial televisi. Penghasilan kita juga akan terus berjalan apabila serial TV terus diproduksi.
Dicetak Oleh Publisher
Kesempatan berikutnya mendapatkan penghasilan adalah dengan dicetaknya cerita yang kita tulis di wattpad menjadi buku oleh publisher. Kita akan mendapatkan royalti dari penjualan buku tersebut. Dan tentunya publisher akan melihat respon pembaca di wattpad.
Seru bukan? Selain kita dapat mengakomodasi bakat dan gairah menulis, kita juga bisa menghasilkan uang dan sukses dari menulis. Selain wattpad banyak juga kok alternatif lainnya seperti Storial, Story Pony dan lain-lain.
Sumber gambar: People vector created by pch.vector - www.freepik.com