BERITA BISNIS & ADMINISTRASI Model 5S Digital Marketing yang Wajib Kamu Ketahui!

Model 5S Digital Marketing yang Wajib Kamu Ketahui!

Oleh Zia Ulhaq Ahmad | Jumat, 30 September 2022

Model 5S Digital Marketing yang Wajib Kamu Ketahui!

Model 5S pastinya sudah tidak asing lagi di dunia digital marketing. Tetapi sebenarnya apa saja yang menjadi bagian dari model 5S? Baca artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut.

Aktivitas di kantor membosankan?
Karyawan engangement kurang?
GAMIFIKASI-IN aja!

Yuk, ikuti program inovatif MAGANG ONLINE untuk berbagai bidang seperti animasi, coding, 3D, illustrasi, musik dan bisnis hanya di GAMELAB.ID!

Daftar Isi Artikel

Sudah tidak dipungkiri lagi bahwa saat ini dunia digital marketing sangatlah kompetitif. Hal ini merupakan dampak dari adanya kemajuan teknologi dan semakin banyaknya channel digital yang digunakan untuk digital marketing.

Terdapat banyak teori, cara, dan metodologi untuk memperkuat pemasaran digital perusahaan,  salah satunya dengan model 5S. Pada artikel ini, kita akan membahas secara menyeluruh tentang teori model 5S. Simak artikel ini sampai habis ya!

Pengertian dan Penjelasan Model 5S

Model 5S adalah strategi digital marketing yang dikembangkan oleh Chaffey dan Smith pada tahun 2000. Strategi ini dikembangkan untuk membantu mengelola dan menciptakan taktik digital marketing  yang efektif dan efisien. Model 5S sendiri terdiri dari 5 aspek yaitu Sell, Serve, Speak, Save, dan Sizzle.

Sell - Tingkatkan Penjualan

Semua bisnis memiliki tujuan untuk mendapatkan keuntungan dari proses bisnis yang dijalankan. Tujuan tersebut dapat dicapai dengan menjual suatu produk maupun jasa. Semakin banyak produk atau jasa yang terjual maka keuntungan yang diperoleh perusahaan juga akan semakin besar.

Pada era sekarang, penerapan digital marketing adalah hal yang wajib dilakukan oleh perusahaan. Perusahaan harus mendigitalkan proses penjualan produk dimulai dari display produk hingga proses jual belinya untuk memudahkan penjual maupun pembeli dalam bertransaksi.

Melalui digital marketing, konsumen dapat melihat produk di mana saja dan kapan saja secara online. Bukan hanya dari sisi pembeli saja yang dimudahkan, tetapi perusahaan juga dapat memasarkan dan melayani konsumen kapan pun dan di mana pun.

Tantangan terbesar perusahaan adalah bagaimana mereka menarik dan memperkenalkan kehadiran brand mereka secara online terhadap calon pelangganJika tantangan tersebut sudah terlewati, maka perusahaan akan lebih mudah menampilkan, menawarkan, sekaligus menjual produk mereka ke banyak orang dengan efisien dan biaya yang lebih murah. 

Selain murah dan efisien, penerapan digital marketing juga mampu merayu calon pelanggan secara lebih akurat. Tidak berhenti di situ saja, jika perusahaan mampu hadir secara online , maka akan meningkatkan kepercayaan pelanggan karena perusahaan dinilai kredibel. 

Serve - Tambahkan Nilai

Melayani pelanggan adalah salah satu prioritas utama bagi suatu bisnis. Pelayanan yang memuaskan akan membuat perusahaan memiliki pelanggan loyal yang selalu setia datang dan membeli kembali produk. Mengapa harus memperhatikan pelayanan? Bukankah yang penting produknya berkualitas?

Perlu diketahui bahwa dalam berbisnis, kita juga akan bersaing dengan kompetitor. Kita harus memiliki nilai lebih yang berbeda dari pesaing. Dengan memberikan nilai lebih, maka akan membuat pelanggan lebih memilih produk kita dibandingkan produk pesaing.

Walaupun bisnis hadir secara online, pelaku bisnis juga wajib memberikan nilai lebih pada produk dan pelayanannya. Contohnya kita bisa memberikan layanan chat pada situs web agar pelanggan dapat menghubungi kapan saja untuk meminta bantuan jika mereka menemui kendala.  

Speak - Lebih Dekat dengan Pelanggan

Pelanggan tidak selalu ingin dilayani dan dipandang sebagai seorang pelanggan biasa. Terkadang terdapat pelanggan yang sudah loyal yang ingin dilihat dan diperhatikan lebih oleh perusahaan agar dianggap sebagai bagian dari perusahaan. Oleh karena itu, penting bagi pelaku bisnis untuk mulai melihat pelanggan yang benar-benar loyal dengan perusahaan dan tidak mengaggap mereka sebagai sapi perah (cash cow ) belaka.

Bagaimana caranya? Pelaku bisnis harus menjaga hubungan dan komunikasi yang baik dengan pelanggan sehingga pelanggan merasa mereka penting. Cara ini akan membuat mereka merasa diistimewakan sebagai bagian dari perusahaan. Perusahaan juga akan mendapatkan imbas positif yaitu lebih mengenal pelanggan secara mendalam dan bisa dijadikan riset pasar.

Save - Hemat Biaya

Melakukan pemasaran secara digital akan menghemat lebih banyak biaya daripada harus melaksanakan bisnis secara tradisional atau fisik. Pelaku bisnis tidak akan mengeluarkan biaya operasional yang bermacam-macam sehingga dapat melakukan penghematan untuk jangka panjang.

Selain itu, komunikasi bisnis dapat dilakukan melalui email dan platform komunikasi lainnya yang mampu menekan biaya komunikasi dan waktu yang dipakai. Karyawan tidak perlu mengunjungi pelanggan satu persatu karena seluruh informasi dan layanan pelanggan dapat dilakukan secara online. Kesimpulannya, menerapkan pemasaran digital dapat menghemat biaya bisnis dan biaya dapat dialihkan untuk mengembangkan bisnis.

Sizzle - Perluas Merek Secara Online

Sizzle merupakan bagian terakhir dari model 5S pada strategi pemasaran digital. Sizzle adalah kemampuan sebuah merk atau perusahaan untuk memperluas & meningkatkan kesadaran akan merek serta memposisikan dirinya di lingkungan offline maupun online.

Pada bagian ini, media sosial berperan penting untuk mendukung brand awareness kepada publik. Perusahaan harus mampu menemukan cara agar merek mampu dikenal dan dirasakan kehadirannya oleh masyarakat secara online dengan strategi yang unik. Pelaku bisnis bisa membuat konsep konten media sosial yang interaktif & menarik, sehingga media sosial benar-benar dioptimalkan untuk menjalankan bisnis, bukan sebagai alasan dekoratif saja.

Baca Juga : 6 Strategi Psikologi Marketing Terlarang, Tapi Bikin Ramai Bisnismu!

Kesimpulan

Itulah model 5S dari strategi digital marketing. Model ini sangat penting diketahui untuk memberikan gambaran kepada pelaku bisnis tentang bagaimana menerapkan strategi pemasaran digital untuk memaksimalkan bisnis. Tentu saja strategi tersebut bertujuan untuk menarik pelanggan potensial sebanyak mungkin sehingga mampu meningkatkan pendapatan bisnis.

Artikel ini merupakan kontribusi dari peserta program magang Gamelab Indonesia. Isi dari artikel ini tidak mewakili pandangan dari tim Gamelab Indonesia.


Referensi:

  • What are the 5s of digital marketing? [1]

Zia Ulhaq Ahmad

Zia Ulhaq Ahmad

Jumat, 30 September 2022

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI