BERITA TIPS MAGANG & KARIER Tips Menulis Artikel dengan Rumus 5W + 1H

Tips Menulis Artikel dengan Rumus 5W + 1H

Oleh Andi Taru | Minggu, 9 Agustus 2020

Tips Menulis Artikel dengan Rumus 5W + 1H

Seringkali teman-teman yang sedang magang di Game Lab merasa kesulitan ketika menulis artikel. Padahal, menulis artikel tidaklah sesulit yang dibayangkan.

Yuk, belajar di GAMELAB ACADEMY, belajar kapan saja, di mana saja. Kurikulum berbasis industri. Dapatkan SERTIFIKAT ketika kamu sudah selesai!

Aktivitas di kantor membosankan?
Karyawan engangement kurang?
GAMIFIKASI-IN aja!

Daftar Isi Artikel

Seringkali teman-teman yang sedang magang di Game Lab merasa kesulitan ketika menulis artikel. Padahal, menulis artikel tidaklah sesulit yang dibayangkan.

Menulis Itu Penting

Ada alasan yang penting mengapa kami meminta teman-teman yang magang di Game Lab untuk menulis artikel di akhir. Menulis akan mengasah kemampuan kita menyampaikan informasi lewat tulisan, sekaligus latihan untuk membuat laporan. Menyampaikan informasi walau informasinya sederhana, tetapi cara penyampaiannya runtut dan rapi akan membuat pembaca betah. 

Kegiatan menulis juga sering kita temui misalnya untuk pembuatan laporan, jurnal atau tugas akhir. Di mana saya sering sekali menemui laporan magang yang agak susah dimengerti. Walau dengan tebak-tebakan saya sebenarnya paham arahnya ke mana, tetapi kalau orang awam yang baca akan pusing. 

Menulis dengan baik juga akan meningkatkan nilai teman-teman baik itu nanti untuk pekerjaan maupun hal lainnya. Misalnya saja, kalau di dunia pekerjaan pengembangan bisnis kita akan lekat dengan aktivitas penulisan proposal dan presentasi. 

Rumus 5W + 1H

Ketika saya diminta untuk memberikan pelatihan menulis, pertama yang selalu saya ajarkan adalah rumus 5W + 1H. Rumus ini biasanya akan membantu kita menyusus struktur penulisan menjadi lebih mudah. Berikut lengkapnya: 

  • What - apa yang akan kita bahas? 
  • When - kapan kejadiannya? 
  • Why - mengapa penting untuk dibahas? 
  • Where - di mana kejadiannya? 
  • Who - siapa saja yang terlibat? 
  • How - bagaimana hal tersebut bisa terjadi? 

Sebagai contoh kalau kita ingin menulis pengalaman magang di game lab, teman-teman bisa membahas yang teman-teman lakukan selama magang menjadi struktur seperti ini: 

  • What - membahas kewajiban magang dari kampus atau sekolah
  • When - kapan kalian magang, dari bulan apa sampai apa? 
  • Why - mengapa teman-teman memilih magang di Game Lab?
  • Where - magang online di Game Lab itu seperti apa? 
  • Who - siapa pembimbing teman-teman? bagaimana kesannya? 
  • How - bagaimana kalau ada teman yang ingin magang juga? caranya? 

Dengan membuat struktur terlebih dahulu, akan lebih mudah apabila kita tinggal melengkapi struktur tersebut. Proses menulis menjadi lebih cepat dan lancar. Dengan menulispun sebenarnya kita berkontribusi terhadap orang lain yang mencari informasi tentang apa yang kita tulis. Bisa menjadi ilmu yang bermanfaat yang mengalir terus menerus.

Baca Juga : Menghasilkan Uang dengan Menulis di Wattpad, Apakah Bisa?

Kontribusi Artikel

Nah, seru kan ya dunia tulis menulis. Ada pepatah Ikatlah ilmu dengan menuliskannya. Karena ilmu yang ditulis akan tetap tersimpan di atas keterbatasan daya ingat manusia. Di Game Lab, kalau sudah login teman-teman juga bisa berkontribusi menjadi menulis. Boleh menulis tentang apapun dan nanti juga masih akan diedit kok sama tim editor Game Lab, jadi jangan khawatir. Mulailah menulis!

Sumber gambar: School photo created by drobotdean - www.freepik.com


Andi Taru

Andi Taru

Minggu, 9 Agustus 2020

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI