Dunia pendidikan dan industri saat ini harus berjalan seiring dan saling mengisi kebutuhan. Hal ini menjadi kunci utama dalam mencetak generasi muda yang siap kerja, khususnya bagi para siswa SMK yang dinobatkan sebagai generasi penerus bangsa di dunia industri. Maka kolaborasi antara pihak sekolah dan industri, seperti melalui program PKL, Kunjungan Industri, atau UKK (Uji Kompetensi Keahlian) menjadi esensial untuk memberikan pengalaman belajar yang nyata dan sesuai dengan dunia industri.
Sebagai upaya menunjang kebutuhan skill industri terkini, SMK NU 05 Kaliwungu Selatan mengadakan UKK bersama Gamelab Indonesia pada 6-7 Maret 2024. Dengan kerja sama ini, tentu menjadi bekal yang sangat berharga bagi siswa dalam memasuki dunia kerja dan bersaing di era digital yang penuh tantangan. Maka diharapkan dapat terus direplikasi dan dikembangkan oleh sekolah-sekolah lain, sehingga tercipta generasi muda yang siap kerja dan mampu menjawab kebutuhan industri di masa depan.
Tentang UKK
Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) dalam pendidikan kejuruan bukanlah sekadar tes biasa. UKK memiliki dua peran utama, yakni sebagai penilaian akhir dan penentu kelulusan bagi siswa. Lebih dari itu, hasil UKK menjadi landasan bagi sertifikasi kompetensi yang sangat dihargai oleh dunia kerja sebagai bukti konkret atas kemampuan yang dimiliki oleh siswa yang mengikuti UKK.
Lalu UKK juga memiliki peran sebagai penghubung antara sekolah dan dunia kerja. Dengan melibatkan penilaian dari para ahli industri, UKK dapat memastikan bahwa siswa memiliki keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan sebenarnya di lapangan kerja. Jadi manfaat UKK ini tidak hanya untuk siswa yang siap bekerja, tetapi juga untuk memastikan bahwa kurikulum pendidikan kejuruan selalu sesuai dengan tuntutan pasar kerja.
Benefit UKK bersama Gamelab Indonesia
ada zaman pendidikan yang terus berubah dan berkembang, kerja sama antara lembaga pendidikan dan industri menjadi hal yang sangat penting untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap untuk dunia kerja. Karena itu, Uji Kompetensi Keahlian (UKK) tidak hanya menguntungkan siswa, tetapi juga sekolah dan industri. Berikut adalah manfaat dari UKK yang bekerja sama dengan Gamelab Indonesia:
Manfaat bagi Siswa
- Evaluasi Kompetensi: UKK membantu siswa menilai sejauh mana kemampuan yang diharapkan dalam bidang keahlian mereka telah dikuasai.
- Sertifikat Nasional: Siswa yang berhasil dalam UKK akan mendapatkan sertifikat kompetensi yang diakui secara nasional, sebagai bukti konkret atas kemampuan mereka.
- Proses Sertifikasi yang Cepat: UKK mempercepat proses sertifikasi kompetensi, memungkinkan siswa mendapatkan sertifikat yang dibutuhkan dengan lebih cepat.
Manfaat bagi Sekolah
- Peningkatan Kualitas Lulusan: UKK membantu sekolah meningkatkan kualitas lulusan dengan memastikan bahwa mereka memiliki kompetensi yang sesuai dengan tuntutan industri.
- Penguatan Kerjasama dengan Industri: UKK menjadi sarana untuk memperkuat kerjasama dengan dunia usaha dan industri, membuka peluang magang dan penempatan kerja bagi siswa.
Keunggulan UKK dengan Gamelab Indonesia
- Materi UKK Sesuai dengan Standar Industri: Materi UKK disusun berdasarkan skema sertifikasi terbaru, memastikan bahwa kemampuan siswa sesuai dengan standar industri.
- Ujian Berbasis Komputer: Ujian dilaksanakan secara online melalui sistem manajemen pembelajaran (LMS) Gamelab Indonesia, lebih efisien dan modern.
- Sertifikat Digital: Sertifikat kompetensi yang diperoleh siswa tersedia dalam format digital, sehingga memudahkan verifikasi dan penyimpanan.
Tentang SMK NU 05 Kaliwungu Selatan
SMK NU 05 Kaliwungu Selatan sejak dulu telah menjadi SMK Binaan Gamelab. UKK yang dilaksanakan ini juga sudah terjalin dua kali. Selain itu, sekolah tersebut juga sudah pernah melakukan kunjungan industri ke Gamelab Indonesia. Dengan begitu, SMK NU 05 Kaliwungu Selatan merupakan salah satu sekolah SMK yang betul-betul memperhatikan pentingan kerja sama antara dunia pendidikan dan dunia industri.
Baca Juga : Menjembatani Pendidikan antara Industri, SMK YPK Paulus Dok Adakan UKK Animasi bersama GAMELAB
Jalin Mitra UKK bersama Gamelab Indonesia
Gamelab Indonesia adalah perusahaan industri yang sangat mengutamakan kualitas lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Indonesia. Kini kami telah menjalin kerja sama dengan lebih dari 300 SMK dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Sebagai wujud dari komitmen, Gamelab Indonesia memberikan peluang kerja sama kepada SMK lainnya yang ingin menjadi mitra binaan, berikut jurusan yang bisa bekerja sama:
- Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim (PPLG)
- Rekayasa Perangkat Lunak (RPL)
- Multimedia (MM)
- Desain Komunikasi Visual (DKV)
- Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)
- Bisnis Daring Pemasaran (BDP)
- Otomatisasi & Tata Kelola Perkantoran (OTKP)
- Akuntansi Keuangan dan Lembaga (AKL)
Apakah ada jurusanmu yang tertulis di atas? Yuk, jadi SMK Binaan Gamelab Indonesia sekarang juga supaya kamu dapat "bocoran" skill industri terkini. Jika ada pertanyaan atau ingin konsultasi terlebih dahulu, langsung hubungi di sini ya.