Pada saat ini setiap tim marketing harus memahami terkait content marketing. Itu karena para calon pelanggan semakin banyak yang mencari informasi produk secara online sebelum berinteraksi dengan brand. Dengan adanya konten dapat berguna untuk menjangkau para pelanggan.
Namun banyak brand yang tidak memiliki strategi content marketing yang efektif, tidak tahu di mana atau kapan harus menemukan dan mempublikasikan konten secara tepat dan pemasaran konten yang tidak sesuai dengan target pelanggan. Akibatnya banyak calon pelanggan yang tidak tertarik dengan konten yang dibuat. Oleh karenanya penting bagi tim marketing untuk membuat content marketing roadmap.
Definisi Content Marketing Roadmap
Content marketing roadmap merupakan rencana konten yang dapat memberikan hasil nyata bagi perusahaan. Pada dasarnya, ini adalah rencana untuk mendorong prospek dan salah satu komponen terpenting dari strategi pemasaran. Roadmap harus diatur berdasarkan tujuan dan inisiatif konten. Kemudian memvisualisasikan tugas yang diperlukan untuk mencapai tujuan tersebut dan garis waktu untuk menyelesaikannya.
Untuk memperoleh hasil yang baik pilihlah metode roadmap yang paling sesuai dengan alur kerja. Karena roadmap yang "sempurna" akan membantu dan menjaga kegiatan perusahaan tetap teratur.
Baca Juga : 6 Strategi Psikologi Marketing Terlarang, Tapi Bikin Ramai Bisnismu!
Langkah – Langkah Content Marketing Roadmap
Tetapkan Misi dan Tujuan
Langkah pertama adalah tetapkan misi dan tujuan pemasaran konten. Hal ini agar lebih mudah untuk fokus pada apa yang penting dalam membuat konten sehingga tetap pada jalurnya. Tentunya juga bisa mencapai tujuan seperti:
- Meningkatkan pendapatan
- Menghasilkan lebih banyak penjualan
- Mengurangi biaya pemasaran
- Memperbanyak jalur pemasaran
Mengenali audiens
Untuk membuat konten yang tepat harus mengetahui dengan jelas siapa audiens yang akan dijangkau. Tindakan yang harus dilakukan:
- Mengumpulkan data demografi pelanggan
- Mendapatkan feedback pelanggan
- Membuat buyer persona
Memilih Platform Konten
Pilih platform yang banyak digunakan oleh target audiens agar bisa mengkomunikasikan konten secara fokus dan berkelanjutan. Hal ini agar memudahkan audiens menemukan konten yang di cari.
Tentukan Jenis Konten
Selanjutnya, menentukan jenis konten yang akan di buat serta di publikasikan. Ini menjadi penting karena strategi content marketing yang sukses bergantung pada inti kontennya. Sehingga harus sesuai dengan karakteristik dan minat para audiens, jenis konten ini dapat berupa artikel, infografis, gambar dan video.
Membuat Kalender Konten
Kalender konten juga merupakan bagian dari strategi konten, ini menentukan kapan harus menulis ataupun mempublikasikan konten. Kurangnya pemasaran merupakan kesalahan content marketing, jadi penting untuk membuat kalender konten agar semua konten terjadwal dengan baik.
Membuat Konten
Setelah melakukan banyak persiapan dalam content marketing, sekarang saatnya membuat konten. Dengan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya telah memberikan gambaran tentang jenis konten yang dibuat. Tahapan membuat konten yaitu:
- Melakukan riset konten
- Membuat kerangka dan isi konten
Mendistribusikan dan Memasarkan Konten
Setelah menyelesaikan beberapa konten selanjutnya adalah melakukan distribusi serta pemasaran konten. Dalam melakukannya harus bertindak sesuai dengan kalender karena jika tidak, audiens akan menganggap tidak konsisten. Karena alasan ini mereka juga mungkin menganggap tidak profesional. Bersikaplah realistis dengan waktu yang di miliki untuk memposting.
Setelah mempublikasikan konten lalu melakukan promosi. Pada dasarnya promosi dapat dilakukan baik di media sosial maupun melalui email. Selain itu, penting juga memiliki konten yang sesuai SEO agar lebih memudahkan dalam memasarkan konten.
Mengukur Keberhasilan
Terakhir adalah untuk menilai keberhasilan strategi content marketing yang dilakukan mencapai target atau tidak. Untuk mengukur keberhasilan dapat dilakukan dengan memeriksa Google Analitics dan mengukur aktivitas social sharing.
Baca juga: Apa Itu Customer Journey dan Bagaimana Cara Menerapkannya
Sumber :
https://medium.com/the-logician/content-marketing-965e66306190